Menjelang PEMIRA, Polbeng Adakan Seminar Kepemiluan Datangkan KPU dan Bawaslu Bengkalis

    Menjelang PEMIRA,  Polbeng Adakan Seminar Kepemiluan Datangkan  KPU dan Bawaslu Bengkalis
    Seminar Kepemiluan, Polbeng Bengkalis Narasumber KPU dan Bawaslu

    BENGKALIS -   Seminar Kepemiluan merupakan seminar yang dilaksanakan setiap tahunnya sebelum dilaksanakan Pemilihan Raya (PEMIRA) di Politeknik Bengkalis.Untuk memberikan informasi kepada mahasiswa agar ikut ambil andil dalam Pemira tahun ini. Sabtu.(28/05).

    Acara ini diikuti oleh perwakilan dari seluruh Organisasi Mahasiswa (Ormawa) kampus serta peserta umum kampus Polbeng Bengkalis.

    Seminar Kepemiluan kali ini di isi oleh dua narasumber yang berbeda yang pertama, Elmiawati Safarina S.Pd.I (Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU) dengan tema yang di angkat oleh beliau "Membangun Pengetahuan Demokrasi Kepada Memilih". Narasumber kedua, Beni Syahputra, S.Si., M.Sc (Anggota Bawaslu Kab Bengkalis) dengan tema " Mahasiswa Sebagai Agent of   Social Control Dalam Mensukseskan Pemilu/Pemilihan 2024"

    Zahara Husni, Ketua pelaksana mengatakan, "Seminar kali ini luar biasa untuk menambah pengetahuan kita mengenai pemilu terutama dari penjelasan pemateri tersebut itu dapat di aplikasikan di pemira(pemilihan raya) di kampus kita, bisa jadikan pesta demokrasi di kampus jadi lebih baik lagi kedepannya, " kata Zahara Husni yang diadakan di Aula Gedung Bahasa, Politeknik Negeri Bengkalis. Sabtu.(28/05).

    Dengan diadakannya seminar Kepemiluan ini dapat memberikan semangat dan motivasi kepada mahasiswa Polbeng bahwa penting nya itu kita berjiwa Demokrasi.(yulistar)

    Bengkalis
    Yulistar

    Yulistar

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Lingkungan, Siswa Madrasah Aliyah...

    Artikel Berikutnya

    BEM Polbeng Gelar Upgrade IT Tentang Graphic...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami